Anak Mengaji
Orang Talang Mamak menganut kepercayaan LANGKAH LAMA, yakni kepercayaan mereka terhadap adanya Allah Sang Penguasa alam semesta dan Nabi Muhammad sebagai utusanNya. Namun LANGKAH LAMA tidak menjalankan syari’at sebagaimana yang dituntun Al Qur’an dan hadist, sebagaimana yang dipercaya dan diamalkan penganut ISLAM. Mereka menyebut ISLAM sebagai LANGKAH BARU. Keturunan Talang Mamak yang telah beralih ke LANGKAH BARU tidak lagi diakui sebagai Talang Mamak. Kendati begitu, mereka tetaplah keluarga besar yang saling menghargai dan saling menghormati.